7 Alasan memilih
berbelanja secara Online
Ketika anda
disuruh memilih, anda akan memilih yang mana? belanja secara online atau secara
langsung ke tempat sang penjual?
Saya yakin banyak diantara anda yang mungkin
memilih secara online. nah, dalam info ini, akan kami berikan beberapa alasan
mengapa lebih baik memilih belanja secara online.
Berbelanja secara online kini jadi pilihan sebagian besar orang, terutama bagi mereka yang sibuk dan tak sempat pergi ke toko konvensional. Seperti yang dilansir She Knows, setiap tahunnya jumlah orang belanja melalui online semakin banyak dan meningkat. Mengapa bisa demikian? Karena, ternyata belanja secara online lebih mudah dan hemat ketimbang di mal. Simak beberapa alasan kenapa belanja online bisa jadi pilihan yang lebih baik bagi wanita sibuk.
1. Hemat Tenaga
Belanja secara online juga dapat menghemat tenaga. Anda tak perlu repot mengantre di kasir pembayaran. Belum lagi jika toko yang dikunjungi ramai pembeli, Anda juga akan menunggu untuk dilayani oleh penjaga toko tersebut. Sedangkan jika belanja melalui onlie, Anda bisa 'melayani diri sendiri' dengan cepat tanpa harus menunggu waktu lama.
2.. Mengurangi Rasa Lelah
Untuk pergi ke mal Anda membutuhkan tenaga ekstra untuk naik angkutan umum atau mengendarai kendaraan pribadi. Apabila Anda berbelanja secara online, Anda bisa berbelanja sambil duduk-duduk santai atau tiduran di atas tempat tidur. Bisa juga sambil menonton tv.
3. Tidak Repot
Jika memang ingin berbelanja banyak, Anda tak perlu repot membawa kantong belanjaan yang menumpuk. Karena jika berbelanja melalui online, Anda hanya tinggal menunggu barang-barang yang dibeli dikirim ke rumah.
4. Mudah Membandingkan Harga
Daripada menyusuri mal dari satu toko ke toko lainnya hanya untuk membandingkan harga baju yang diincar, lebih baik Anda membandingkannya melalui online shopping. Umumnya situs online shopping menjual barang yang sama dengan situs onle shopping lainnya, namun harganya bisa saja berbeda.
5.Tidak bertatap muka.
Belanja
online juga memang di lakukan melalui internet , banyak orang yang memang
mencari online shop agar tidak bertatap muka kepada penjualnya, salah satunya
faktor malu , semisal saja Anda ingin membelikan istri Anda lingerie , pasti
Anda malu jika harus masuk ke yang jual lingerie
di pusat perbelanjaan bukan ?
6. Hemat Waktu
Belanja online juga dapat menghemat waktu Anda tanpa harus macet-macetan di jalan. Tentu saja Anda bisa berbelanja hanya dengan waktu beberapa menit. Sehingga waktu tak banyak terbuang dan masih bisa melakukan aktivitas lainnya.
6. Hemat Waktu
Belanja online juga dapat menghemat waktu Anda tanpa harus macet-macetan di jalan. Tentu saja Anda bisa berbelanja hanya dengan waktu beberapa menit. Sehingga waktu tak banyak terbuang dan masih bisa melakukan aktivitas lainnya.
7. Nyaman
Kenyamanan juga menjadi salah satu faktor mengapa lebih baik belanja secara online. Anda bisa berbelanja kapan saja sesuka Anda, meskipun tengah malam sekalipun.
Ya mungkin inilah 7 Alasan memilih
berbelanja secara Online lebih nyaman , tepat dan menjadi pilihan banyak
orang di era internet saat ini.semoga bermanfaat
1 comments:
www.blitts.co.id boleh di jadiin referensi tuch gan, Belanja Lebih Irit, Terpercaya, Tanpa Susah :)
Post a Comment